Said Abdullah, Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru. (Foto: Dok. pribadi MWNZ)

Akhirnya Pak Said ‘Nyalon’ Juga

Sebagaimana judul, catatan ini memang tentang seseorang yang bernama Pak Said. Lengkapnya Said Abdullah, yang saat ini sedang menjabat sebagai Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru. Selain itu juga tentang ‘nyalon’. Namun tentu saja tidak ada kaitannya dengan urusan pergi ke salon, melainkan sehubungan dengan pencalonan dalam Pilkada Kota Banjarbaru Tahun 2024 mendatang.

Jika tertulis “Akhirnya Pak Said nyalon juga,” ya karena memang begitulah reaksi pertama saat mengetahui bahwa beliau sudah secara resmi mendapatkan rekomendasi dari (-saat ini-) dua partai politik di Kota Banjarbaru, yakni PPP dan PKB sebagai bakal calon Wakil Wali Kota. Sudah memenuhi persyaratan pencalonan. Selain itu pula, sudah pun terpampang wajah beliau di baliho yang tampak terlihat bersama dengan petahana, Aditya MA atau Ovie.

Lantas mengapa pakai kata “akhirnya”? Seolah-olah sebelumnya beliau tidak akan nyalon, baik dengan keinginan sendiri atau diajak, namun kemudian nyalon. Atau seolah sudah bolak-balik berusaha mencalonkan diri, namun tidak jadi. Maka salah satunya adalah benar. Sebab beliau setidaknya sudah dua kali menyatakan akan mencalonkan diri, namun gagal jadi calon.

Pak Said Abdullah memang sudah dua kali berusaha untuk mencalonkan diri sebagai kepala daerah, yakni pada Pilkada 2015 dan 2020. Pada 2015 beliau berusaha melalui jalur perseorangan dan pada 2020 melalui partai politik. Keduanya untuk menjadi Calon Bupati Kabupaten Banjar. Kedua kali itu pula gagal menjadi calon. Sebabnya? Tidak perlu dibahas.

Jika saat ini ternyata beliau belok arah ke Kota Banjarbaru dan tidak lagi ke Kabupaten Banjar, juga tidak ada yang salah. Saya hanya tertarik terkait dengan posisi beliau saat ini, yang notabene adalah Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru. ASN/PNS dengan kedudukan tertinggi di lingkungan Pemerintah Kota Banjarbaru.

Maka kemudian, menjadi sangat penting bagi beliau untuk turut dapat menjamin netralitas jajaran Pemerintah Kota Banjarbaru. Terlebih lagi dengan ‘kedudukan kultural’ beliau yang seyogyanya mampu mengemban amanah menegakkan netralitas tersebut. Setidaknya, ini adalah sebuah harapan dan doa pribadi saat ini.

Karenanya, turut mengucapkan selamat untuk Pak Said yang akhirnya nyalon juga. Selamat meramaikan kontestasi Pilkada Kota Banjarbaru. Soal pilihan, kita lihat nanti, jalan masih panjang. Masih banyak waktu tersisa, begitu kalau kata lirik lagu Dewa19.

Salam. Bahagialah selalu...

Mhd Wahyu NZ © mwahyunz.id

Tinggalkan Komentar

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gulir ke Atas